Article Detail

LENGGANG LENGGOK LENGGANG CANDA

          Kamis, 18 September 2014, SD Tarakanita Ngembesan diundang untuk ikut ambil bagian dalam Lustrum V SMA Stella Duce II Yogyakarta. Kesempatan baik itu tak disia-siakan. Maka, setelah beberapa hari berlatih, berangkatlah para penari SD Tarakanita Ngembesan yang terdiri dari Vivi, Janice, dan Sita ke SMA Stella Duce II untuk menampilkan kebolehannya.

           Dalam ajang tersebut, para penampil berhasil mengundang tepuk tangan penonton, demikian juga dengan ketiga penari asuhan Ibu Yosephine Riyana ini. Dengan kostum kebaya warna merah, kain songket biru dan sanggul bersuntingkan bunga, mereka menari dengan lincah. Tari Lenggang Canda yang berasal dari Tanah Melayu dan diiringi irama yang rancak ini berhasil dibawakan dengan baik meskipun ada beberapa bagian yang belum sempurna. Lenggak-lenggok mereka bak gadis Melayu. Saat mereka turun dari panggung, wajah-wajah lega dan gembira menghiasi mereka, terlebih ketika Sr. Vincentia,CB memberikan ucapan selamat. Penghargaan tulus yang diberikan semoga dapat meningkatkan semangat dan percaya diri mereka khususnya atau siswa-siswi SD Tarakanita Ngembesan umumnya saat mereka tampil di mana pun mereka ditugaskan. (Rien Widiyanto)
1
Comments
  • there are no comments yet
Leave a comment