Article Detail

Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah

Minggu pertama masuk sekolah, SD Tarakanita Ngembesan melaksanakan pengenalan lingkungan sekolah bagi siswa baru. Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) ini dilaksanakan selama 5 hari, yakni Senin – Jumat, tanggal 17 – 21 Juli 2017.
Materi yang disampaikan dalam kegiatan MPLS tersebut meliputi :
• Visi Misi Lembaga
• Arti Lambang Tarakanita
• Cc5
• Keteladanan Bunda Elisabeth
• Keteladanan St. Carolus Borromeus
• Tata Tertib Sekolah
• Kurikulum SD dan Strategi Belajar
• Tata Krama
• Anak Mandiri dan Siaga Bencana
Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah diikuti oleh seluruh siswa baru, baik siswa kelas I maupun siswa pindahan.
Dengan pendampingan Ibu Rita (wali kelas I) dan bapak / ibu guru yang lain, para siswa tampak antusias mengikuti acara tersebut. Apalagi siswa kelas II juga diikutsertakan dalam acara MPLS sebagai penyemangat adik-adik kelasnya. Acara berlangsung dari pukul 07.00 – 10.30 setiap harinya.
Demikian juga siswa kelas III – VI, mereka diberi kesempatan untuk mendapatkan penyegaran tentang materi yang sama, namun waktu pelaksanaan hanya 3 hari, yaitu Senin – Rabu, tanggal 17 – 19 Juli 2017 dengan pendampingan oleh para wali kelasnya.
Mulai tanggal 24 Juli 2017 siswa kelas I – VI melaksanakan KBM sesuai jadwal masing-masing.
Semoga dengan pelaksanaan MPLS tahun 2017/2018 ini, para siswa mendapatkan bekal materiil maupun moril untuk mengawali belajarnya serta mampu menempuhnya satu tahun ke depan dengan baik. Selamat Tahun Ajaran Baru 2017/2018! Selamat belajar! (Setyobowo)

Comments
  • there are no comments yet
Leave a comment