Article Detail

Permainan TRANSFER BOLA

Satu-satunya kegiatan ekstrakurikuler yang diwajibkan oleh SD Tarakanita Ngembesan adalah kegiatan Pramuka. Kegiatan Pramuka ini wajib diikuti oleh anak-anak kelas III sampai VI. Salah satu cara membentuk karakter anak adalah melalui kegiatan pramuka, dengan permainan sebagai sarananya, contohnya yaitu permainan " TRANSFER BOLA". Setiap anak memegang sebuah pralon berukuran sama, dan berbaris menurut jarak yang ditentukan. Salah satu peserta maju keposisi barisan paling depan dengan memegang bola. Kemudian pada hitungan yang ditentukan anak mulai berlomba dengan cara bola diletakkan pada pralon yang dipegang peserta dengan posisi pralon tegak lurus. Peserta menstranfer bola kepada peserta lain yang berdiri dibelakangnya, begitu seterusnya sampai bola berada di peserta yang paling belakang. Dalam menstranfer bola, bola tidak boleh jatuh. Jika bola jatuh, harus diulang dari awal barisan. Jika dalam menstransfer bola jatuh sampai 3 kali maka dianggap gugur. Yang paling cepat menyelesaikan permainan itulah pemenangnya.

Alat permainan "TRANSFER BOLA" :
1. Bola plastik kecil seukuran bola kasti
2. Batang pralon ukuran 40 cm
Tujuan permainan :
1. Melatih konsentrasi
2. Anak berlatih kerjasama dalam  kelompok
3. Anak belajar menaruh kepercayaan kepada teman kelompok
4. Belajar menyelesaikan masalah secara kelompok / bersama sama.
Semoga bermanfaat. (Y. Poniman)
Comments
  • there are no comments yet
Leave a comment