Article Detail
Hari Ozon Internasional
16 September, merupakan hari ozon internasional. Lapisan ozon adalah cermin perilaku manusia. Bumi bersih
lapisan ozon juga kuat, dan sebaliknya kerusakan lapisan ozon merupakan
indikator betapa buruknya penduduk bumi memperlakukan lingkungan. Dengan demikian lapisan ozon akan terrawat. Pencemaran dari gas klorofluorokarbon (CFC) dan efek
rumah kaca yang diakibatkan oleh berbagai gas yang mencemari udara akan membuat lapisan ozon
menipis. Penipisan lapisan ozon mengakibatkan masuknya lebih
banyak radiasi sinar ultraviolet yang membahayakan ke permukaan bumi. Salah satu cara untuk
merawat ozon adalah dengan menanam pohon. Dalam rangka memperingati hari ozon
internasional yang jatuh pada tanggal 16 September, menggunakan twibbonize dan
flyer, yang diupload di media sosial, SD Tarakanita Ngembesan mengajak seluruh lapisan
masyarakat untuk merawat bumi tempat kita berpijak ini. Tanamlah pohon untuk
melindungi OZON demi Bumi yang lebih baik!
-
there are no comments yet