Article Detail

MPLS SD Tarakanita Ngembesan

Gerakan Transisi PAUD ke SD yang menyenangkan merupakan gerakan bersama yang mendasari transisi peserta didik PAUD ke SD dengan cara menyenangkan dan dimulai sejak tahun ajaran baru. Setiap anak memiliki hak untuk dibina agar mendapatkan kemampuan fondasi yang holistik. Bukan hanya kognitif melainkan juga kematangan emosi, kemandirian, kemampuan berinteraksi, dan yang lain.

Melalui kegiatan Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) bagi peserta didik baru, SD Tarakanita Ngembesan  menerapkan kegiatan pembelajaran yang membangun 6 (enam) kemampuan fondasi anak (PAUD dan SD). Keenam kemampuan fondasi itu adalah:

1.    Megenal nilai agama dan budi pekerti.

2.    Ketrampilan sosial dan bahasa untuk berinteraksi.

3.    Kematangan emosi untuk berkegiatan di lingkungan belajar.

4.    Kematangan kognitif untuk melakukan kegiatan belajar, seperti kepemilikan dasar literasi dan numerasi.       

5.    Pengembangan ketrampilan motorik dan perawatan diri untuk berpartisipasi di lingkungan belajar secara mandiri.

6.    Pemaknaan terhadap belajar yang positif.

Keenam kemampuan fondasi tersebut perlu dibangun secara kontinyu dari PAUD hingga kelas dua pada jenjang pendidikan dasar.

Kegitaan MPLS bagi peserta didik baru berlangsung pada hari Senin tanggal 8 Juli  2024 sampai dengan Jumat tanggal 12 Juli 2024. Selama 5 hari peserta didik baru diajak untuk mengenal ligkungan belajarnya yang meliputi: Profil Sekolah, Mars SD Tarakanita Ngembesan, Keteladanan Bunda Elizabeth dan Santo Carolus, Logo Tarakanita, Mengenal Cc5+, 7 Gerakan Tarakanita, Gerakan Anti Bullying, Mitigasi Bencana, dan Visi Misi Sekolah. Kegitan tersebut diselingi dengan kegiatan riang ria seperti: bermain puzzle, game, bernyanyi, mewarnai, dan ice breaking.

Peserta didik mengikuti kegiatan tersebut dengan hati riang gembira. Mereka mengikuti setiap kegiatan dengan penuh antusias dan tertib.

 

#masapengenalanlingkungansekolah

#cerdasberintegritas

#sdtarakanitangembesan

#excellentinscienceandculture

#pendidikankaraktertarakanita

Comments
  • there are no comments yet
Leave a comment