Article Detail

PAS Online dan TKM Ofline

Sabtu 28 November 2020 adalah hari pertama Tes Kendali Mutu (TKM) Ofline bagi siswa kelas 4, 5, dan 6 yang soalnya dari Dinas Pendidikan Kabupaten Sleman. Sedangkan PAS dan TKM kelas 1, 2, dan 3 dimulai hari Selasa 1 Desember 2020. Soal Penilaian Akhir Semester (PAS) dibuat oleh sekolah dalam format google forms. Perbedaan penjadwalan tersebut dikarenakan jumlah mata pelajaran yang diujikan pada kelas kecil (kelas 1-3) lebih sedikit dibanding jumlah mata pelajaran yang diujikan pada kelas besar (kelas 4-6). Untuk menghindari kerumunan di masa pandemi ini, maka pengambilan soal TKM untuk kelas besar dilaksanakan pada hari Jumat 27 November 2020 dan hari Rabu 2 Desember 2020, sedangkan kelas kecil pada hari Senin 30 November 2020 dan hari Kamis 3 Desember 2020, dengan mematuhi protokol kesehatan. Dalam waktu 8 hari, siswa SD Tarakanita Ngembesan fokus mengerjakan soal yang dibagikan secara ofline (untuk soal TKM) maupun secara online melalui grup WA setiap kelas (untuk soal PAS). Para siswa SD Tarakanita Ngembesan berusaha semaksimal mungkin untuk mendapatkan hasil yg memuaskan dengan tidak mengesampingkan kejujuran. Para siswa mengutamakan kejujuran dan tanggung jawab dalam melaksanakan PAS – TKM di rumah masing-masing. Semoga dengan terlaksananya PAS - TKM ini, para siswa dapat mengingat kembali semua materi yang sudah dipelajari serta lebih mendalam penguasaannya.

Comments
  • there are no comments yet
Leave a comment