news
DIONISIUS KEVIN, PENYEBAR SEMANGAT SISWA-SISWI SD TARAKANITA NGEMBESAN
Dionisius Kevin, sebuah nama manis yang patut diingat oleh teman-temannya. Kevin adalah siswa SD Tarakanita Ngembesan kelas VI yang telah memberikan andil menambah koleksi trophy bagi SD Tarakanita Ngembesan.
read more
SD TARAKANITA NGEMBESAN DALAM UPACARA MERTI BUMI
Upacara adat Merti Bumi “Toya Panggesangan” Padukuhan Manggungsari Desa Wonokerto Kecamatan diselenggarakan secara rutin setiap tahun. Tahun 2014 ini, tepatnya pada hari Minggu, 30 November 2014, SD Tarakanita Ngembesan kembali mengikuti acara tersebut. Acara digelar sebagai ungkapan syukur masyarakat setempat. SD Tarakanita Ngembesan sebagai bagian dari padukuhan tersebut ikut meramaikannya. Keikutsertaan sekolah kali ini sekaligus membawa misi yaitu lebih memperkenalkan sekolah atau dengan kata lain berpromosi.
read more
HIDUP SEHAT DENGAN BEKAL MAKAN
Tahun ajaran 2014/2015 menjadi awal mula para siswa SD Tarakanita Ngembesan untuk membiasakan diri makan makanan sehat. Dengan semakin banyaknya makanan siap saji dan jajanan yang kurang sehat beredar di masyarakat tidak jarang membuat anak-anak malas untuk makan sayuran dan lebih tertarik pada makanan-makanan tersebut. Peka akan hal tersebut, SD Tarakanita Ngembesan membuat sebuah program makan makanan sehat dengan membawa bekal makan dan minum dari rumah pada hari yang sudah disepakati bersama. Bekal makanan yang sudah dibawa dari rumah disantap bersama dengan teman satu kelas yang didampingi oleh Bapak/Ibu wali kelas masing-masing. Selain membiasakan makan makanan sehat, kegiatan tersebut juga dapat mempererat persaudaraan dan kekompakan baik antar siswa dalam kelas tersebut maupun antara siswa dengan wali kelas masing-masing. (pHee)
read more
BAKSOOO......
read more
Sabtu Minggu, 1 dan 2 November 2014 tidak tertinggal SD Tarakanita Ngembesan mengikuti Tarakanita Talent Competition yang diselenggarakan oleh Kantor Wilayah di SMP StellaDuce 2 Yogyakarta.
Doa dan Tabur Bunga di Pusara
Siang itu Jumat 7 November 2014, para guru, karyawan, dan beberapa siswa berencana untuk berziarah ke makam para bapak dan ibu yang telah berjasa dalam sejarah perjalanan SD Tarakanita Ngembesan. Ziarah yang dimaksudkan untuk mendoakan dan tabur bunga di makam pendahulu, dilaksanakan dalam rangka memperingati Hari Pelindung Sekolah, Santo Carolus Borromeus. Rencana ziarah yang akan diawali pk. 13.00 terpaksa mundur satu jam karena hujan deras.
read more
